Direktur Rumah Sakit
dr. Àgung Supriyanto, MSc, SpA
Pemilik dan Pengelola Rumah Sakit
TNI AU - TNI AU
Akreditasi Status
Lulus Perdana
Tahun Akreditasi
4/6/2018
# Kode RS: 1471215# Jenis: RSU# Kelas: C
4995 Views
LokasiJl Adi Sucipto No. 123 Kelurahan Maharatu, Kec. Marpoyan Damai, Pekanbaru, Riau
TinjauanUmum. Rumah Sakit Tingkat III Lanud Pekanbaru adalah Rumah Sakit TNI AU yang berkedudukan langsung dibawah Komandan Lanud Pekanbaru mempunyai fungsi menyelenggarakan kegiatan dukungan kesehatan setiap operasi penerbangan, latihan yang diselenggarakan oleh Lanud Pekanbaru, pemeriksaan kesehatan bagi personel Lanud Pekanbaru, Batalyon 462 Paskhas, Satrad 232 Dumai dan Calon personel TNI, dukungan kesehatan pada Pam VVIP serta Pelayanan Kesehatan dengan kegiatan Perawatan Umum yang terdiri dari perawatan jalan (Poli Umum, Poli Gigi & Mulut), Pelayanan Rawat Mondok, Pelayanan Gawat Darurat, Pelayanan Penunjangan Kesehatan (Radiologi, Laboratorium, Fisioterapi, Apotik, Gizi, Gudang Bekkes, Penunjang Perawatan), Pelayanan Spesialis (Bedah, Obsgyn, THT, Peny. Dalam, Mata dan Anak) dengan sasaran seluruh personel Lanud Pekanbaru, Batalyon 462 Paskhas, Satrad 232 Dumai, rujukan dari personel TNI Lainnya serta pelayanan masyarakat umum askes dan jamkesmas.